pages bg right

Jumat, 30 November 2012

Mendapatkan dollar dengan game flash


Rasanya sudah bukan rahasia lagi kalau kita bisa mendapatkan uang melalui game flash. Ada beberapa cara salah satunya adalah sponsorship. Sponsorship berarti game yang kita buat akan disponsori. Bagi anda yang masih awam berikut ini langkah-langkah yang harus anda lakukan :
1. Buatlah game
Tentu saja sebelumnya kita harus membuat game terlebih dahulu. Untuk tambahan anda bisa baca di Langkah-langkah membuat game dan Hal-hal yang perlu diperhatikan
2. Mencari sponsor
Setelah game selesai dibuat, mulailah mencari sponsor. Ada banyak sponsor yang bisa anda pilih, beberapa diantaranya :
http://www.crazymonkeygames.com/
http://www.kongregate.com/
http://www.armorgames.com/
http://www.arcadetown.com/
http://www.gimme5games.com/
http://www.addictinggames.com/
http://www.hallpass.com/
dan masih banyak lagi anda bisa mencarinya di google dengan kata kunci “flash game sponsorship” atau bisa juga kunjungi situs ini http://mochi.omgames.co.uk/portals.php dan lihat pada kolom sponsorship jika terdapat kalimat yes berarti situs tersebut dapat mensponsori game anda.
Setelah memilih sponsor, berikutnya cari bagaimana cara menunjukan game anda ke sponsor. Biasanya ada beberapa cara tergantung dari situs sponsor tersebut:
A. Alamat email
Ini adalah cara yang dilakukan banyak sponsor agar anda dapat menunjukan game anda. Biasanya sponosor memberitahukan alamat email mereka contohnya : http://www.crazymonkeygames.com Setelah mengetahui alamat email sponsor, mulailah menulis surat yang ditujukan kepada sponsor. Jangan lupa suratnya harus berbahasa Inggris. Contoh penulisan suratnya kira-kira seperti dibawah ini :
Hi
I would like to show you my new game. In this game…..(deskripsi+cara bermain+link game anda jika ada / anda bisa meng-attach game anda bersama email yang anda kirim). If you interesting in my game let me know. Many thanks for your time and consideration
Regards
(nama anda)
Anda dapat berkreasi membuat surat yang lebih bagus dari contoh diatas
Catatan : Jangan mengirimkan banyak alamat email sponsor dalam satu email. Jika anda melakukan ini maka sponsor tidak akan membaca email anda karena mereka merasa bahwa game anda tidak khusus ditujukan kepada mereka walaupun mereka tahu bahwa jika mereka menolak game yang anda buat, anda pasti akan mencari sponsor lain. Kirimkanlah satu email ke satu alamat email sponsor saja.
B. Formulir untuk mengupload
Dalam hal ini sponsor sudah menyiapkan formulir yang digunakan untuk mengupload game yang anda buat contohnya : http://addictinggames.com/ Anda hanya tinggal mengisi formulir yang sudah disediakan, jika sudah selesai mengisinya tekan tombol untuk mengirimnya.
C. Formulir Contact us
Hampir sama dengan formulir untuk mengupload, hanya saja untuk jenis ini anda terlebih dahulu harus mengupload game anda ke situs file sharing dan dapatkan url game yang anda upload. Setelah anda mendapatkan url game anda, isi formulir yang sudah disediakan. Pada bagian messeage anda bisa tulis seperti ini : I would like to show you my new game. In this game…..(deskripsi+cara bermain). You can download my game here (url tempat game yang anda upload). If you interesting in my game let me know. Many thanks for your time and consideration. Contoh sponsor yang menggunakan contact us adalah : http://www.arcadetown.com/
Setelah tahu bagaimana cara menunjukan game anda, maka segeralah lakukan.
3. Tunggulah jawaban dari sponsor
Bersabarlah menunggu jawaban dari sponsor antara 1 hari- 2 minggu. Karena kita tidak tahu seberapa sibuk mereka. Kami pernah mendapatkan jawaban setelah 1 minggu dari pengiriman. Jika sponsor tidak tertarik dengan game anda mereka biasanya tidak mengirimkan informasi/surat ke email anda atau jika mereka mengirimkan surat biasanya tertulis seperti ini: Thanks for sending your game over, but I’m afraid I’m going to pass on a sponsorship opportunity , janganlah putus asa perbaikilah game anda (kunjungi link ini untuk membantu perbaikan anda) atau jika tidak buat lagi yang baru yang lebih bagus. Tetapi jika mereka tertarik dengan game anda meraka biasanya akan mengirimkan surat berisi seperti ini : We are intrested in the game
4. Tawar-menawar
Kebanyakan sponsor akan langsung menanyakan berapa harga game yang anda buat. Biasanya seperti ini : “How much are you looking for sponsorship?” Ketika anda mendapatkan pertanyaan mengenai berapa harga game yang anda buat, anda dapat langsung menjawabnya. Tetapi harus diingat memberikan harga game anda kepada sponsor akan memberikan posisi yang lemah kepada anda karena anda tidak tahu berapa harga yang pantas untuk game yang anda buat, bisa-bisa sponsor langsung menolaknya. Sebaiknya anda memberitahukan kepada sponsor bahwa anda tidak tahu berapa harga game anda dan mempersilahkan sponsor untuk memberikan harga terlebih dahulu. Tetapi jika sponsor masih terus memaksa maka berikanlah harga yang menurut anda pantas untuk game yang anda buat. Anda bisa menggunakan contoh kalimat berikut : “price range $000-0000″ untuk memberitahu harganya.
Apabila sponsor memberikan harga terlebih dahulu dan memberikan kesempatan untuk menawar harga yang diberikan, maka gunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Contoh kalimat yang ditulis sponsor seperti ini: “We can look at sponsoring the game for about 250$. Let me know if you have another price in mind”
Berikut sedikit tips dari kami mengenai tawar-menawar:
Bila sponsor menawarkan harga $400 (harga disini hanya contoh saja) kepada game anda dan anda menginginkan harga game anda $500, maka tawarlah harganya menjadi $600 maka sponsor akan menawar $500. Tips ini berhasil kami lakukan pada game kami yang pertama.
5. Memasang atribut sponsor
Setelah harga disepakati, anda akan disuruh memasang atribut (preloader, links, logo) sponsor di game anda. Setelah anda selesai mengerjakannya, kirim hasilnya ke sponsor dan anda akan dibayar oleh sponsor, ada beberapa cara proses pembayarannya:
a. Wire Transfers, anda akan disuruh mengirimkan data-data anda, kira-kira seperti di bawah ini:
ACCOUNT NAME: nama anda di rekening
BANK : nama bank anda
BANK ADDRESS : alamat bank anda
ACCOUNT NUMBER: no. rekening
SWIFT CODE: tanyakan kepada bank anda
Prosesnya biasanya 3-5 hari (sabtu minggu tidak dihitung). Untuk lebih jelanya silahkan hubungi bank anda untuk mendapatkan informasi tentang Wire Transfer.
b. Paypal, anda harus memiliki account di Paypal terlebih dahulu dan juga anda membutuhkan kartu kredit (untuk proses verifikasi) agar bisa menggunakan layanan Paypal ini. Prosesnya cepat ketika sponsor mengirimkan uang ke paypal anda, tapi membutuhkan waktu 3-5 hari jika anda mentransfer uangnya dari paypal anda ke rekening bank anda.
c. Moneybookers, selain paypal sponsor juga menggunakan monebookers. Anda tidak diharuskan memiliki kartu kredit (untuk proses verifikasi) agar bisa menggunakan layanannya, anda cukup verifikasi alamat saja. Jika ingin mengunakan layanan ini sebaiknya anda segera mendaftar dan lakukan verifikasi alamat, hal ini dilakukan agar sponsor dapat langsung mentransfer uangnya. Jika anda mendaftar dan melakukan verifikasi alamat ketika sponsor akan mentransfer uangnya maka sponsor harus menunggu sampai proses verifikasi tersebut selesai baru dapat mentransfer uangnya. Dari pengalaman kami, surat yang digunakan untuk verifikasi alamat untuk sampai ke alamat tujuan membutuhkan waktu kurang lebih 2 minggu.
6. Ucapan terima kasih
Setelah uangnya sampai ditangan anda, beritahu kepada sponsor bahwa uangnya sudah sampai dan jangan lupa ucapkan terima kasih kepada sponsor.

0 komentar:

Posting Komentar